Pelatihan Service Excellence di Moir Hair & Beauty Salon.

Kita sering mendengar perusahaan mengatakan bahwa layanan terhadap pelanggan yang baik sangat penting bagi mereka, tetapi pada kenyataannya, kita sering merasakan pelayanan yang biasa saja atau cenderung mengecewakan.

Pada dasarnya pelanggan tidak peduli dengan prosedur & berbagai dokumen di suatu organisasi, pelanggan hanya ingin diperhatikan, dilayani dan kebutuhannya terpenuhi. Pelanggan peduli dengan Pelayanan Prima.

Apa itu Service Excellence?

Service Excellence berarti bukan hanya tentang memenuhi & melebihi harapan pelanggan, tetapi terutama tentang “bagaimana memberikan nilai tambah yang selalu lebih baik secara berkesinambungan”.

Mengapa Service Excellence itu penting?

Mengingat resesi ekonomi& persaingan bisnis yang ketat saat ini, topik Service Excellence menarik lebih banyak perhatian. Menjadi lebih fokus pada pelanggan dan memberikan Service Excellence menjadi keunggulan dan pembeda yang signifikan. Ini membantu bisnis untuk memenangkan pelanggan dalam lingkungan yang sangat kompetitif saat ini.

Untuk itu pada tanggal 22 Juni 2021 lalu, Moir Hair & Beauty Salon, menyelenggarakan pelatihan dengan tema Service Excellence bagi karyawannya. Pelatihan ini difasilitasi oleh WQA yang sudah sering dan mendapatkan kepercayaan dari beberapa perusahaan seperti Gojek, Sushi Tei, Haloklin dll untuk menyelenggarakan pelatihan dengan tema Service Excellence ini. Moir Hair & Beauty Salon adalah salon yang berkembang dengan pesat saat ini. Sudah ada 3 salon di Jakarta didaerah Puri, Serpong & Tebet.

Dalam pelatihan ini dipelajari konsep dasar dari Pelayanan Prima, dimana pelayanan itu harus memiliki nilai tambah, bukan hanya sekedar ramah dan melakukan 3S tetapi harus ada nilai tambah yang akan membedakan pelayanan dengan organisasi sejenis lainnya. Selain nilai tambah, pelayanan ini harus selalu meningkat. Karena kebutuhan dan harapan pelanggan akan selalu meningkat dari waktu ke waktu. Aktifitas pelayanan prima di 5 tahun lalu, saat ini sudah menjadi pelayanan standar ketika semua organisasi sudah melakukannya. Untuk itu harus ada kreatifitas untuk menciptakan dan meningkatkan pelayanan sehari-hari.

Tahapan Pelayaan Prima dalam pelatihan ini menggunakan metoda PDCA, dimana harus ada Plan (perencanaan), Do (pelaksanaan), Check (evaluasi) & Action (Peningkatan). Setiap tahapan dari PDCA ini disesuaikan dengan proses aktifitas di Moir Hair & Beauty Salon.

Terimakasih untuk Moir Hair & Beauty Salon yang memberikan kesempatan dan kepercayaan bagi WQA untuk menjadi fasilitator dalam pelatihan Service Excellence ini.

 

Share this

Related Posts