Choose your EnglishIndonesian
INFO & PERSYARATAN ISO 9001

Apa Itu ISO 9001 ?

ISO 9001 merupakan persyaratan untuk sistem manajemen mutu. Persyaratan ini digunakan oleh organisasi untuk :

  1. Menunjukkan kemampuan secara konsisten menyediakan produk dan layanan yang memenuhi persyaratan pelanggan dan persyaratan hukum dan peraturan yang berlaku,
  2. Meningkatkan kepuasan pelanggan melalui penerapan sistem yang efektif, termasuk proses untuk peningkatan sistem secara berkelanjutan.

Sudah lebih dari satu juta perusahaan dan organisasi di lebih dari 170 negara yang tersertifikasi ISO 9001. Suatu organisasi yang telah mendapatkan sertifikasi (pengakuan dari pihak lain yang independen), dapat dikatakan telah memenuhi persyaratan internasional dalam hal sistem manajemen mutu produk/jasa yang dihasilkannya. Menggunakan ISO 9001membantu memastikan bahwa pelanggan mendapatkan produk dan layanan yang konsisten dan berkualitas baik, yang pada gilirannya membawa banyak manfaat bisnis.

Standar ini bersifat generik. Generik berarti standar yang sama dapat diterapkan pada berbagai organisasi, besar atau pun kecil, apapun produk dan layanannya, untuk berbagai aktivitas & sektor, dan termasuk perusahaan bisnis, layanan publik atau pemerintahan. Baik yang perusahaan profit ataupun non profit.

Tujuan standar ini adalah untuk membantu organisasi menyediakan produk dan layanan yang memenuhi semua kebutuhan dan harapan pelanggan (baik pelanngan internal maupun eksternal) dan mematuhi semua peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

Read More

 

VIDEO, BERITA & ARTIKEL