Komisi Akreditasi Rumah Sakit Adakan Training Online ISO 37001

Pada tanggal 9,10, dan 11 Agustus 2020 Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS)  pengadakan acara Training Online ISO 37001 dalam  acara yang diselenggarakan 3 hari ini WQA dipercaya sebagai fasilitator untuk memberikan pelatihan online kepada  Staf dan Para Pimpinan KARS.

ISO 37001 adalah sistem manajemen anti suap yang dirancang untuk membantu organisasi menetapkan, menerapkan, memelihara dan meningkatkan program anti-suap.

Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) merupakan lembaga yang independen, Komisi tersebut bertugas dan berfungsi melaksanakan akreditasi bagi rumah sakit di Indonesia. Akreditasi adalah pengakuan resmi kepada rumah sakit yang telah memenuhi standar pelayanan kesehatan dan wajib dilakukan oleh semua rumah sakit.

WQA mengucapkan banyak terima kasih kepada Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS)  atas kepercayaan dan kerjasamanya atas berlangsungnya Training Online ini.

 

 

 

Share this

Related Posts

10 Tips Penting Sebelum Cuti Panjang

Kini saatnya kita kembali merajut kebersamaan dan kebahagiaan bersama keluarga tercinta dalam liburan panjang tahun ini. Setelah sekian lama bekerja k...